16.11.12

Alexander Fleming, Penemu Penisilin

Alexander Fleming, penemu penicillin, lahir tahun 1881 di Lochfield, Skotlandia. Setamat dari sekolah kedokteran Rumah Sakit St. Mary di London, Fleming mendalami bidang penyelidikan imunitas. Belakangan, selaku dokter tentara pada Perang Dunia ke-1, dia mempelajari ihwal infeksi pada luka dan dia menemukan bahwa banyak antiseptik merusak sel badan lebih daripada dia merusak kuman. Fleming sadar, apa yang diperlukan adalah sesuatu yang selain membunuh bakteri tetapi tidak merusak dan berbahaya buat sel tubuh manusia.

Sesudah perang, Fleming kembali ke rumah sakit St. Mary. Tahun 1922, selagi melakukan penyelidikan di situ dia menemukan sesuatu yang disebutnya lysozyme. Lysozyme diproduksi oleh tubuh manusia, terdiri dari komponen yang terdiri baik lendir maupun titik cairan air mata yang tidak mengandung bahaya bagi sel tubuh manusia. Komponen itu akan melumpuhkan kuman tertentu, tetapi sayangnya tidak efektif pada kuman khusus yang berbahaya bagi manusia. Penemuan itu, betapapun menariknya, tidaklah punya makna yang besar.

Baru tahun 1928 Fleming berhasil menemukan sesuatu yang berarti. Laboratoriumnya membiakkan bakteri "staphylococcus", dibiarkan terbuka begitu saja di udara dan menjadi kotor serta busuk. Fleming menemukan dalam pembiakan sekitar pembusukan itu, bakteri menjadi cair. Dengan cepat dia menyimpulkan bahwa pembusukan itu menghasilkan sesuatu substansi yang beracun terhadap bakteri "staphylococcus". Segera dia mampu menunjukkan bahwa substansi serupa berada pada pertumbuhan pelbagai jenis bakteri yang berbahaya. Substansi itu --yang diberi nama penicilin sesudah kejadian pembusukan (penicillium notatum)-- bukanlah merupakan cairan baik bagi manusia maupun binatang.

Hasil penemuan Fleming ini disiarkan tahun 1929, tetapi pada mulanya tidak banyak menarik perhatian. Fleming mengemukakan bahwa penicilin punya arti penting buat pengobatan. Namun, dia sendiri tak mampu mengembangkan teknik untuk memurnikan penicilin, dan lebih dari sepuluh tahun lamanya obat yang penting itu tetap tinggal terlantar.

Akhirnya, di ujung tahun 1930-an, dua penyelidik bidang kedokteran Inggris, Howard Walter Florey dan Ernst Boris Chain menemukan
tulisan Fleming. Mereka mengkaji kembali hasil kerja Fleming dan menyempurnakan dan membikin jelas hasilnya. Mereka kemudian memurnikan penicilin, mencoba substansi itu pada laboratorium binatang. Tahun 1941 mereka mencoba penicillin pada manusia yang menderita sakit. Percobaan mereka dengan jelas membuktikan bahwa obat baru ini punya potensi yang menakjubkan.

Atas dorongan pemerintah Inggris dan Amerika, pabrik obat-obatan kini mulai terjun dan menaruh perhatian dan dengan cepat mengembangkan metode memproduksi penicillin dalam jumlah besar-besaran. Mulanya, penicillin cuma disediakan buat penggunaan para korban perang, tetapi tahun 1944 dapat digunakan oleh masyarakat sipil di Inggris dan Amerika.

Tatkala perang rampung di tahun 1945, penggunaan penicillin sudah menyebar ke seluruh dunia.

Penemuan penicillin amat menggugah penyelidikan bidang antibiotik lain, dan penyelidikan berikutnya telah membuahkan pelbagai "obat ajaib" namun, penicillin tetap merupakan antibiotik yang paling luas di pakai.

Satu sebab yang membikin keunggulannya langgeng adalah: penicillin efektif untuk melawan pelbagai rupa mikro organisme yang berbahaya. Obat ini berguna buat penyembuhan sipilis, gonorrhea, diphtheria, juga pelbagai macam arthiritis, bronchitis, scarlet, lever, gangrene dan banyak lagi.

Keuntungan penicillin lainnya adalah relatif aman dipakai. Dosis 50.000 unit penicillin efektif buat melawan pelbagai infeksi. Dan suntikan 100 juta unit penicillin sehari tak menimbulkan efek apa-apa. Meski sebagian kecil orang alergi terhadap penicillin, buat kebanyakan orang merupakan obat yang bisa mematangkan daya tahan dan pengamanan.

Sejak penicillin telah menyelamatkan jutaan nyawa orang dan pasti akan menyelamatkan nyawa lebih banyak lagi di masa depan, sedikit sekali orang yang berbeda faham mengenai arti penicillin penemuan Fleming. Tempat yang tepat baginya dalam daftar urutan ini tergantung, tentu saja, sampai seberapa jauh orang memberi arti kepada peranan yang diberikan oleh Florey dan Chain. Saya rasa, sebagian terpokok jasa dan peranan ada pada Fleming yang telah menemukan penemuan yang esensial. Tanpa Fleming, orang memerlukan waktu bertahun untuk menemukan penicillin. Begitu dia mengumumkan hasil penemuannya, cepat atau lambat akan terjadi juga penyempurnaan-penyempurnaan dan memproduksinyasecara lebih murni.

Fleming menikah dan hidup bahagia dengan karunia satu anak. Tahun 1945 dia meraih Hadiah Nobel untuk jasa penemuannya, dan membagi hadiah itu kepada Florey dan Chain. Dia tutup mata tahun 1955.


Referensi:
Seratus Tokoh yang Paling Berpengaruh dalam Sejarah

Bacharuddin Jusuf Habibie, Presiden ketiga Republik Indonesia

Bacharuddin Jusuf Habibie, lahir di Pare-Pare, Sulawesi Selatan, pada 25 Juni 1936. Beliau merupakan anak keempat dari delapan bersaudara, pasangan Alwi Abdul Jalil Habibie dan RA. Tuti Marini Puspowardojo. Habibie yang menikah dengan Hasri Ainun Habibie pada tanggal 12 Mei 1962 ini dikaruniai dua orang putra yaitu Ilham Akbar dan Thareq Kemal.
Masa kecil Habibie dilalui bersama saudara-saudaranya di Pare-Pare, Sulawesi Selatan. Sifat tegas berpegang pada prinsip telah ditunjukkan Habibie sejak kanak-kanak. Habibie yang punya kegemaran menunggang kuda ini, harus kehilangan bapaknya yang meninggal dunia pada 3 September 1950 karena terkena serangan jantung. Tak lama setelah bapaknya meninggal, Habibie pindah ke Bandung untuk menuntut ilmu di Gouvernments Middlebare School. Di SMA, beliau mulai tampak menonjol prestasinya, terutama dalam pelajaran-pelajaran eksakta. Habibie menjadi sosok favorit di sekolahnya.

Setelah tamat SMA di bandung tahun 1954, beliau masuk Universitas Indonesia di Bandung (Sekarang ITB). Beliau mendapat gelar Diploma dari Technische Hochschule, Jerman tahun 1960 yang kemudian mendapatkan gekar Doktor dari tempat yang sama tahun 1965. Habibie menikah tahun 1962, dan dikaruniai dua orang anak. Tahun 1967, menjadi Profesor kehormatan (Guru Besar) pada Institut Teknologi Bandung.

Langkah-langkah Habibie banyak dikagumi, penuh kontroversi, banyak pengagum namun tak sedikit pula yang tak sependapat dengannya. Setiap kali, peraih penghargaan bergengsi Theodore van Karman Award, itu kembali dari “habitat”-nya Jerman, beliau selalu menjadi berita. Habibie hanya setahun kuliah di ITB Bandung, 10 tahun kuliah hingga meraih gelar doktor konstruksi pesawat terbang di Jerman dengan predikat Summa Cum laude.

Lalu bekerja di industri pesawat terbang terkemuka MBB Gmbh Jerman, sebelum memenuhi panggilan Presiden Soeharto untuk kembali ke Indonesia.

Di Indonesia, Habibie 20 tahun menjabat Menteri Negara Ristek/Kepala BPPT, memimpin 10 perusahaan BUMN Industri Strategis, dipilih MPR menjadi Wakil Presiden RI, dan disumpah oleh Ketua Mahkamah Agung menjadi Presiden RI menggantikan Soeharto. Soeharto menyerahkan jabatan presiden itu kepada Habibie berdasarkan Pasal 8 UUD 1945. Sampai akhirnya Habibie dipaksa pula lengser akibat refrendum Timor Timur yang memilih merdeka. Pidato Pertanggungjawabannya ditolak MPR RI. Beliau pun kembali menjadi warga negara biasa, kembali pula hijrah bermukim ke Jerman.

Sebagian karya beliau dalam menghitung dan mendesain beberapa proyek pembuatan pesawat terbang :

* VTOL ( Vertical Take Off & Landing ) Pesawat Angkut DO-31.
* Pesawat Angkut Militer TRANSALL C-130.
* Hansa Jet 320 ( Pesawat Eksekutif ).
* Airbus A-300 ( untuk 300 penumpang )
* CN - 235
* N-250
* dan secara tidak langsung turut berpartisipasi dalam menghitung dan mendesain:
· Helikopter BO-105.
· Multi Role Combat Aircraft (MRCA).
· Beberapa proyek rudal dan satelit.

Sebagian Tanda Jasa/Kehormatannya :

* 1976 - 1998 Direktur Utama PT. Industri Pesawat Terbang Nusantara/ IPTN.
* 1978 - 1998 Menteri Negara Riset dan Teknologi Republik Indonesia.
* Ketua Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi / BPPT
* 1978 - 1998 Direktur Utama PT. PAL Indonesia (Persero).
* 1978 - 1998 Ketua Otorita Pengembangan Daerah Industri Pulau Batam/ Opdip Batam.
* 1980 - 1998 Ketua Tim Pengembangan Industri Pertahanan Keamanan (Keppres No. 40, 1980)
* 1983 - 1998 Direktur Utama, PT Pindad (Persero).
* 1988 - 1998 Wakil Ketua Dewan Pembina Industri Strategis.
* 1989 - 1998 Ketua Badan Pengelola Industri Strategis/ BPIS.
* 1990 - 1998 Ketua Ikatan Cendekiawan Muslim se-lndonesia/lCMI.
* 1993 Koordinator Presidium Harian, Dewan Pembina Golkar.
* 10 Maret - 20 Mei 1998 Wakil Presiden Republik Indonesia
* 21 Mei 1998 - Oktober 1999 Presiden Republik Indonesia

ref : http://kepustakaan-presiden.pnri.go.id
http://www.e-smartschool.com/

15.6.12

Kisah Abraham Lincoln, Presiden Amerika ke-16

"Tak pernah sekali pun saya berusaha untuk dikenang dunia, hidupku ini kubaktikan pada peristiwa-peristiwa di sekitar, bagi generasi dan jamanku, semata-mata agar diriku terjalin dengan sesuatu yang penting bagi sesamaku"
(Abraham Lincoln)
Lincoln menulis kata-kata di atas saat ia memutuskan untuk memulai lembaran baru dalam hidupnya. Di kemudian hari, ia menjadi salah satu Presiden Amerika yang paling dikenal dan dicintai masyarakat. Namanya terkenal ke seluruh dunia sebagai seorang yang mengakhiri Perbudakan di Amerika.

Abraham Lincoln
lahir pada 12 Februari 1809 di Hodgenville, Hardin County, Kentucky, USA. Kedua orang tuanya, Thomas Lincoln dan Nancy Hanks adalah petani miskin dan tidak berpendidikan. Ia adalah Presiden ke-16 Amerika Serikat pada 4 Maret 1861 yang menentang perbudakan. 

Karir akademik Lincoln terdiri dari sekitar 18 bulan dari sekolah, tetapi dalam waktu singkat itu ia dapat membaca, menulis dan berhitung. Lincoln muda pernah bekerja sebagai pembelah kayu pagar, menjadi tentara, menjadi kelasi di kapal-kapal sungai, juru tulis, mengurus kedai, kepala kantor pos, dan akhirnya menjadi pengacara. Ia gagal dalam bidang bisnis ditambah lagi, ibunya meninggal karena milk sickness. Hal itu tidak membuatnya putus asa, ia bertekad dan berkata: “Some day I shall be President. “ (Suatu hari saya akan menjadi presiden)

Langkah pertamanya memasuki lapangan politik terjadi pada 1832 pada saat ia berusia 23 tahun. Ketika itu ia berusaha untuk dipilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah negara bagian Illinois, di bagian barat-tengah Amerika. Namun ia kalah pada saat pemilihan.

Setelah kalah, ia kembali ke bidang bisnis, tapi ia gagal lagi yang membuatnya harus bekerja keras untuk bisa melunasi hutang-hutang kepada sahabatnya yang digunakan sebagai modal.
Dua tahun kemudan ia berusaha kembali mengikuti pemilihan anggota dewan dan menang.

Ditengah usahanya untuk bangkit, ia malah mendapat cobaan berat. Istrinya, Ann Rutledge
, yang baru dinikahinya beberapa tahun meninggal dunia akibat tifus. Hal ini membuatnya depresi berat terkena serangan penyakit saraf total hingga harus terbaring selama 6 bulan di tempat tidur dan hampir masuk rumah sakit jiwa.

Setelah sembuh, Ia kembali ke dunia politik lagi akan tetapi kalah sebagai calon juru bicara Dewan Perwakilan negara bagian dan kalah sebagai calon Anggota Badan Pemilihan Umum dan anggota kongres. Kekalahan ini tidak menyurutkan langkahnya untuk maju di dunia politik, Lincoln maju untuk menjadi wakil presiden akan tetapi keberuntungan belum  berpihak kepadanya.

Kegagalan demi kegagalan dan peristiwa yang dialaminya tidak menyurutkan Lincoln untuk terus mencoba. Pada periode berikutnya ia mencoba lagi untuk menjadi wakil presiden, namun hasilnya tetap gagal. Siapa sangka, Lincoln yang pantang menyerah ini dengan semangat bajanya akhirnya sukses menjadi presiden Amerika ke-16 dengan mengalahkan dua rival sekaligus.

Pada masa kepresidenan Lincoln terjadi perang saudara di Amerika. Saat inilah pemikiran dan kepemimpinannya dikenang sepanjang masa karena ia berhasil mendamaikan kubu yang berperang dan menjadi peletak dasar demokrasi di negerinya.
Abraham Lincoln mencetuskan kebebasan baru dengan menghapus perbudakan dan mengutamakan hak-hak sipil serta menjadikan Amerika sebagai negara demokratis dengan dogma dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat.

Pada tanggal 15 April 1865, Ia meninggal dunia dalam usia 56 tahun akibat penembakan sehari sebelumnya di teater Ford, Washington D.C. oleh John Wilkes Booth, seorang pemain sandiwara pendukung Konfederasi yang memiliki gangguan jiwa. Kematian menjemputnya tatkala perdamaian dan berakhirnya perbudakan telah sampai bagi Amerika.


Presiden Lincoln dimakamkan di Springfield, AS dan dikenang oleh Amerika dan dunia sebagai pejuang demokrasi karena jasa-jasanya serta termasuk orang terkuat dalam sejarah…



12.6.12

Kisah Sukses Hugh Jackman, The X-Men Origins: Wolverine

Hugh Jackman yang memiliki nama asli Hugh Michael Jackman, lahir 12 October 1968, di Sidney, Australia. Hugh adalah anak bungsu dari pasangan Chris Jackman dan Grace Watson. Hugh memiliki empat orang kakak yakni Ian, Ralph, Sonya dan Zoe.

Masa kecil Hugh cukup menyedihkan. Pada 18 bulan pertama setelah kelahirannya Hugh terpaksa tinggal bersama orang tua baptisnya karena sang ibu, Grace, mengalami sindrom depresi pasca kelahiran. Grace menjadi semakin tertekan karena tidak mendapat perhatian dari Chris. Merasa tak tahan membesarkan lima anak sendirian, Grace memutuskan meninggalkan Chris dan anak-anaknya tepat ketika Hugh berusia 8 tahun. Grace kemudian menikah lagi dan memiliki anak perempuan.

Meski telah ditinggal oleh sang ibu sejak masih kecil, Hugh tumbuh menjadi pemuda yang berperilaku baik dan sangat disiplin. Hal ini berkat didikan ayahnya yang dianggap Hugh sebagai pria yang tak pernah membicarakan hal buruk dan mengejek orang lain. Hugh merasa bangga karena sang ayah tetap menghargai Grace meski istrinya tersebut telah menikah dengan orang lain.

Bakat akting Hugh mulai terasah ketika dia menempuh pendidikan di sekolah khusus pria, Knox Grammar School. Saat itu, Hugh kerap terlibat dalam beberapa pementasan drama dan juga terpilih menjadi kapten sekolah. Hugh meneruskan pendidikan di University of Technology, Sydney, dan mengambil gelar sarjana bidang komunikasi. Dia pun mengembangkan bakat aktingnya dengan mengikuti pelatihan satu tahun di Actors' Centre di Sidney.

Usai mengikuti pelatihan akting, Hugh sempat ditawari untuk tampil di opera sabun TV Australia, "Neighbours". Sayangnya, Hugh menolak karena ingin meneruskan kuliah di Western Australian Academy of Performing Arts di Edith Cowan University, Perth. Setelah lulus tahun 1994, Hugh pun siap mengembangkan bakatnya sebagai aktor dan memulai debutnya lewat serial TV Australia "Law of the Land" (episode "Win, Lose and Draw").

Setahun kemudian, Hugh terpilih untuk memerankan karakter utama Kevin Jones di mini seri TV ABC, "Correlli". Berkat kepiawaiannya memerankan tokoh narapidana jahat tersebut, nama Hugh pun mulai dikenal. Tahun 2000, karir Hugh sebagai aktor meningkat pesat ketika dia terpilih membintangi film adaptasi dari komik Marvel berjudul sama, "X-Men". Dalam film arahan sutradara Bryan Singer tersebut, Hugh terpilih untuk menghidupkan karakter mutan superhero bernama Logan / Wolverine. Selain "X-Men", Hugh juga kembali tampil sebagai Wolverine di sekuel film tersebut seperti "X-Men 2", "X-Men: The Last Stand" dan "X-Men Origins: Wolverine". Kepiawaiannya berakting juga dapat disaksikan di beberapa film terkenal diantaranya "Someone Like You" (2001), "Van Helsing", "The Prestige", "Deception" dan "Australia".

Di usianya yang ke-41, Hugh telah menjalani kehidupan yang sukses baik dari sisi pekerjaan maupun kehidupan pribadi. Saat baru meniti karir sebagai aktor, Hugh bertemu dengan dengan sang kekasih, aktris Australia Deborra-Lee Furnes, ketika mereka terlibat penggarapan mini seri TV "Correlli". Dalam mini seri tersebut, Hugh digambarkan jatuh cinta pada seorang ahli terapis yang diperankan oleh Deborra. Rupanya, kisah asmara di mini seri tersebut berlanjut di kehidupan nyata. Setahun setelah serial tersebut berakhir, Hugh menikah dengan Deborra pada 11 April 1996. Dari pernikahan tersebut mereka memiliki dua anak adopsi yakni Oscar Maximillian (15 Mei 2000) dan Ava Eliot (10 Juli 2005).

15.5.12

Conrad Nicholson Hilton, Pemilik Jaringan Hotel Hilton

Conrad Nicholson Hilton dilahirkan pada 25 Desember 1887 di San Antonio, New Mexico. Ia anak kedua dari delapan bersaudara, dan anak lelaki pertama. Ayahnya, Augustus Hover Hilton, yang dilahirkan di Oslo pindah ke Amerika Serikat dan membangun toko serba ada. Ketika krisis keuangan melanda keluarganya, Hilton kecil memberi ide untuk menyewakan kamar kosong di rumahnya untuk jasa penginapan dengan tarif US$ 1 per malam. 

Hilton bertugas mempromosikan kamar tersebut di stasiun kereta terdekat. Pada tengah malam ia bangun untuk menjemput orang-orang yang turun dari kereta api pada jam 1 dini hari. Ia mengurusi barang-barang mereka, mendaftar mereka, mengecek apakah segala kebutuhan mereka telah tersedia, seperti selimut, sabun dan handuk, mencatat sarapan yang mereka inginkan di pagi hari dan jam berapa mereka minta dibangungkan. Ia mengirimkan catatan tersebut kepada ibunya, lalu kembali ke station untuk menyambut kereta jam 3 pagi. Hanya dalam waktu enam minggu penginapan San Antonio sudah dikenal seluruh daerah itu.

Dari hasil usaha tersebut Hilton bisa kuliah di New Mexico School of Mines pada tahun 1907 dan berkarir. Dalam urusan bisnisnya di luar negeri, Hilton menerapkan tiga prinsip seperti di dalam negeri yaitu : Tanamkan modal sendiri, Perlakukan bankir-bankir sebagai teman, Berikan pada manajer saham dalam perusahaan. Formula ini mencapai hasil yang baik ke mana pun ia pergi. Hilton lebih suka menawarkan kemitraan kepada para investor luar negeri dalam mengembangkan hotelnya.

Hotelnya mulai tersebar di beberapa negara. Lalu didirikanlah Hilton International Corporation pada tahun 1948. Hilton memegang pimpinan sebagai presiden dan ketua direksi. Tokoh-tokoh terkenal membantu penyediaan dana bagi Hotel Hilton yang terdapat di luar negeri. Shah Iran dengan Yayasan Pahlavinya memiliki sebuah Hotel Hilton. Howard Hughes juga mempunyai hubungan dengan hotel itu lewat Trans World Airlines. Pada bulan Mei 1967, Hilton International menjadi suatu cabang Trans World Airlines. Pada waktu itu, Hilton telah mengundurkan diri dari bisnis yang telah dibangunnya dengan modal seadanya.

Pada tahun 1965, usaha perhotelan Hilton memiliki 61 buah hotel di 19 negara; dengan kata lain, usaha itu mencapai 40.000 kamar dan tenaga karyawan mencapai 40.000 orang. Hilton sendiri menguasai 30 persen dari penerimaan besar yang diperkirakan mencapai $500.000 juta lebih. Inilah gambaran jelas tentang prinsip Hilton : Percayalah kepada cita-cita Anda, tujuan Anda dan kepada Tuhan. Formula di atas merupakan ringkasan dari karier hebat Conrad Hilton, salah seorang raja perhotelan paling besar dan paling kaya di dunia.

24.4.12

Kisah Lee Myung Bak

Sukses adalah hak milik siapa saja, barangkali kisah yang dialami Lee Myung Bak, orang yang akhirnya pada 25 Pebruari 2008 dilantik sebagai Presiden Korea Selatan ini mampu menjadi contoh nyata.

Lee Myung-bak ternyata punya masa lalu yang sangat penuh derita. Namun, dengan keyakinan dan perjuangannya, ia membuktikan, bahwa siapa pun memang berhak untuk sukses. Dan bahkan, menjadi orang nomor satu di sebuah negara maju layaknya Korea Selatan.

Terlahir di Osaka, Jepang, pada 1941, saat orangtuanya menjadi buruh tani di Jepang, ia kemudian besar di sebuah kota kecil, Pohang, Korea. Kemudian, saat remaja, Lee menjadi pengasong makanan murahan dan es krim untuk membantu keluarga. “Tak terpikir bisa bawa makan siang untuk di sekolah,”sebut Lee dalam otobiografinya yang berjudul “There is No Myth,” yang diterbitkan kali pertama pada 1995.

Fakta yang dialami oleh Lee pada masa kecilnya, jika sarapan, ia hanya makan ampas gandum. Makan siangnya, karena tak punya uang, ia mengganjal perutnya dengan minum air. Saat makan malam, ia kembali harus memakan ampas gandum. Dan, untuk ampas itu pun, ia tak membelinya. Keluarganya mendapatkan ampas itu dari hasil penyulingan minuman keras. Ibaratnya, masa kecil Lee ia harus memakan sampah.

Namun, meski sangat miskin, Lee punya tekad kuat untuk menempuh pendidikan hingga ke perguruan tinggi. Karena itu, ia belajar keras demi memperoleh beasiswa agar bisa meneruskan sekolah SMA. Kemudian, pada akhir 1959, keluarganya pindah ke Seoul untuk mencari penghidupan lebih baik. Namun, nasib orangtuanya tetap terpuruk, menjadi penjual sayur di jalanan. Saat itu, Lee mulai bekerja menjadi buruh bangunan.

Karena prestasinya bagus, dia diterima di Korea University. Untuk biaya kuliah, dia bekerja sebagai tukang sapu jalan. Saat kuliah inilah, Ia mulai berkenalan dengan politik. Lee terpilih menjadi anggota dewan mahasiswa, dan telibat dalam aksi demo antipemerintah. Karena ulahnya ini ia kena hukuman penjara percobaan pada 1964.

Vonis hukuman ini nyaris membuatnya tak bisa diterima sebagai pegawai Hyundai Group. Pihak Hyundai kuatir, pemerintah akan marah jika Lee diterima di perusahaan itu. Namun, karena tekadnya, Lee kemudian membuat surat ke kantor kepresidenan. Isi surat itu menyentuh hati sekretaris presiden, sehingga ia memerintahkan Hyundai untuk menerima Lee sebagai pegawai.

Di perusahaan inilah, ia mampu menunjukkan bakatnya. Ia bahkan dianggap selalu bisa membereskan semua masalah, sesulit apapun. Salah satunya karyanya yang fenomenal adalah mempreteli habis sebuah buldozer, untuk mempelajari cara kerja mesin itu. Di kemudian hari, Hyundai memang berhasil memproduksi buldozer.

Kemampuan Lee mengundang kagum pendiri Hyundai, Chung Ju-yung. Berkat rekomendasi pimpinannya itu, prestasi Lee terus melesat. Ia langsung bisa menduduki posisi tertinggi di divisi konstruksi, meski baru bekerja selama 10 tahun.

Setelah 30 tahun di Hyundai, Lee mulai menjadi anggota dewan pada tahun 1992. Kemudian, pada tahun 2002, ia terpilih menjadi Wali Kota Seoul. Dan, tahun 2007, Lee yang masa kecilnya sangat miskin itu, telah jadi orang nomor satu di Korea Selatan. Sebuah pembuktian, bahwa dengan perjuangan dan keyakinan, setiap orang memang berhak untuk sukses.

19.4.12

Christopher Gardner, pemilik dan CEO dari Christopher Gardner International Holdings

Christopher Gardner lahir pada 9 Februari 1954 di Milwaukee, Wiskonsin, Gardner tidak pernah mengenal ayah kandungnya. Dia tinggal dengan ibunya, Bettye Jean Gardner dan ayah tirinya. Dalam pertumbuhannya, Gardner berpindah dari rumah saudara ke rumah panti asuhan. Hingga Gadner memasuki sekolah militer, Gadner baru tahu bahwa tempat terburuk di dunia ini adalah rumah dimana ia tinggal bersama ibunya dan ayah tirinya. 

Penyiksaan yang diterimannya dari ayah tirinya ternyata lebih kejam dari pada disiplin militer Amerika Serikat. Walaupun dihadang dengan kesulitan hidup dan peristiwa yang menakutkan secara emosi, ibunya menurunkan secara genetik semangat jiwa yang kuat dan memberikan pelajaran kepadanya beberapa pelajaran terhebat di kehidupannya. Bettye Jean meyakinkannya bahwa apapun latar belakangnya dan darimana asalnya, ia dapat mencapai apapun tujuan yang ia tetapkan untuk dirinya.

Setelah putus sekolah tinggi, Gardner berbohong tentang usia dan bergabung dengan US Navy. Ia berharap untuk menjadi seorang tenaga medis dan bisa keliling dunia, tetapi itu tidak pernah dicapainya. Namun, pengalaman itu memperkenalkan Gardner ke ahli bedah jantung, yang kemudian mempekerjakan Gardner sebagai asisten penelitian klinis di University of California Medical Centre di San Francisco. Gardner menikmati pekerjaan, tetapi ia hanya memiliki penghasilan $ 7,400 per tahun dan ia ingin lebih. Ia menjadi penjual alat medis, dengan penghasilan $ 16.000 per tahun. 

Pada suatu hari ketika ia memuat peralatan ke mobilnya, sesuatu terjadi yang akhirnya mengubah kehidupan Gardner untuk selamanya. Ia bertemu dengan seseorang yang mengendarai Ferrari merah terang pengemudi Ferrari tersebut adalah seorang pialang saham. Ketika Gardner mendengar bahwa orang itu berpenghasilan lebih dari $ 80.000 sebulan, ia memutuskan bahwa menjadi pialang saham adalah masa depannya. Dia tidak punya pendidikan, tidak ada pengalaman, dan tidak ada koneksi, tapi itu tidak menghentikan Gardner dari mencapai mimpi barunya.

Chris Gardner mendirikan perusahaan pialang, Gardner Rich & Co, di apartemen kecil Presidential Towers di Chicago, Illinois, tahun 1987, sebuah perusahaan pialang yang mengkhususkan diri dalam pelaksanaan utang, ekuitas dan transaksi produk-produk derivatif untuk beberapa lembaga terbesar negara, pensiun publik dan serikat pekerja. Perusahaan itu dimula , dengan modal awal sebesar $ 10.000 dan perabot: meja kayu yang berfungsi sebagai meja makan keluarga.

Pada tahun 2006, ia menjadi CEO dan pendiri dari Christopher Gardner International Holdings, dengan kantor di New York, Chicago, dan San Francisco. Gardner dilaporkan mengembangkan usaha investasi dengan Afrika Selatan yang akan menciptakan ratusan pekerjaan bagi jutaan orang.

Pahit manisnya kehidupan tampaknya sudah dirasakan olehnya. Kehilangan tempat tinggal, ditinggal istri, ditangkap polisi, kesulitan membayar kredit, semuanya sudah dirasakan. Dia bukanlah seorang yang berpendidikan tinggi, tapi dia terus berusaha dan berjuang. Kini dia menjadi seorang milyuner sukses, motivator, entrepeneur dan filantropis. Sekarang dia mempunyai Gardner Rich & Co, sebuah perusahaan pialang saham.

Kisah dari kehidupan Gardner di publikasikan sebagai biografi The Pursuit of Happyness, pada tanggal 23 Mei 2006, dan menjadi buku dengan penjualan terbaik di New York Times and Washington Post. Gardner juga menjadi inspirasi untuk film The Pursuit of Happyness diterbitkan oleh Columbia Pictures pada tanggal 15 Desember 2006. Film yang diperankan oleh Will Smith sebagai Gardner ini menjadi nomor satu pada minggu pertama box office dan Will menerima Golden Globe, Screen Actors Guild dan nominasi Academy Award untuk peran itu. 

Kisah hidup Chris Gardner memberikan makna bahwa tujuan besar menghasilkan energi besar, selalulah ingat bahwa Tuhan Maha Adil dan Bijaksana, yakinlah impian dan kesuksesan bisa diraih dengan kerja keras dan tidak gentar menghadapi kegagalan.

Ludwig Van Beethoven, Tokoh dalam Sejarah Musik Klasik

Ludwig Van Beethoven ialah seorang komposer Jerman dan juga seorang tokoh unggul dalam sejarah musik klasikal. Beliau juga merupakan seorang ahli musik terpenting dalam tempo peralihan antara musik era klasikal dan musik era romantis di dalam musik barat. Musik dan reputasinya banyak memberi inspirasi untuk generasi-generasi berikutnya, begitu juga kepada ahli-ahli musik dan para pendengar.Walaupun beliau pada hari ini dikenali sebagai seorang penggubah, Beethoven adalah juga seorang pemain piano yang dikagumi.

Sebagian besar karya agung Beethoven justru ketika ia menjadi tuli. Beethoven muda begitu bersemangat menggubah karya-karyannya yang mulai terkenal. Akan tetapi karena sebab yang tidak jelas di usia dua puluh tahunan pendengarannya berangsur angsur menghilang, sampai akhirnya di usinya ke 40  tahun ia tuli total.

Ia sempat putus asa bahkan berpikir untuk bunuh diri. Tetapi akhirnya ia memutuskan untuk tetap berkarya betapapun sulitnya. Terkadang kalau perlu ia menempelkan telinganya ke piano agar tetap terasa getarannya. Dalam keadaan tuli ia menghasilkan berbagai karya agung.

Pendengaran adalah indera yang paling penting bagi pemusik. Kehilangan pendengaran sama saja kehilangan seluruh roh musik. Tapi Beethoven memutuskan untuk tidak menyerah, sikapnya menjadi lambang perjuangan yang tidak kenal menyerah, bahkan ketika kekuatan terbesarnya hilang.

Beethoven benar-benar seorang pencipta orisinal yang jempolan dan banyak perubahan-perubahan yang dilakukan dan diperkenalkannya mempunyai pengaruh yang abadi. Dia memperluas ukuran sebuah orkestra. Dia menambah panjangnya simfoni dan memperluas daya jangkaunya. Dengan mendemonstrasikan kemungkinan yang hampir tak terbatas yang bisa dihasilkan oleh piano, dia membantu menjadikan piano itu instrumen musik yang paling terkemuka. Beethoven membuka babak transisi dari musik klasik ke musik bergaya romantik dan karyanya merupakan sumber ilham untuk gaya romantik.

18.4.12

Soichiro Honda, pelopor mobil Honda

"Orang melihat kesuksesan saya hanya satu persen. Tapi, mereka tidak melihat 99% kegagalan saya" (Soichiro Honda)

Sang pendiri “kerajaan” Honda – Soichiro Honda – selalu diliputi kegagalan saat merintis bisnisnya.  Ia sempat jatuh sakit, kehabisan uang, dikeluarkan dari kuliah. Namun ia trus bermimpi dan bermimpi…

Kecintaannya kepada mesin, mungkin ‘warisan’ dari ayahnya yang membuka bengkel reparasi pertanian, di dusun Kamyo, distrik Shizuko, Jepang Tengah, tempat kelahiran Soichiro Honda. Di bengkel, lelaki kelahiran 17 November 1906 ini dapat berdiam diri berjam-jam. Ia juga sering bermain di tempat penggilingan padi melihat mesin diesel yang menjadi motor penggeraknya. Di usia 8 tahun, ia mengayuh sepeda sejauh 10 mil, hanya ingin menyaksikan pesawat terbang. 

Ternyata, minatnya pada mesin, tidak sia-sia. Ketika usianya 12 tahun, Honda berhasil menciptakan sebuah sepeda pancal dengan model rem kaki. Tapi, benaknya tidak bermimpi menjadi usahawan otomotif. Ia sadar berasal dari keluarga miskin. Apalagi fisiknya lemah, tidak tampan, sehingga membuatnya rendah diri.

Di usia 15 tahun, Honda bekerja Hart Shokai Company. Honda teliti dan cekatan dalam soal mesin, sehingga disukai oleh bosnya Saka Kibara. Setiap suara yang mencurigakan, setiap oli yang bocor, tidak luput dari perhatiannya. Enam tahun bekerja disitu, menambah wawasannya tentang permesinan. Akhirnya, pada usia 21 tahun, bosnya mengusulkan membuka suatu kantor cabang di Hamamatsu. Tawaran ini tidak ditampiknya.

Di Hamamatsu prestasi kerjanya tetap membaik. Ia selalu menerima reparasi yang ditolak oleh bengkel lain. Kerjanya pun cepat memperbaiki mobil pelanggan sehingga berjalan kembali. Karena itu, jam kerjanya larut malam, dan terkadang sampai subuh. Otak jeniusnya tetap kreatif. Pada zaman itu, jari-jari mobil terbuat dari kayu, hingga tidak baik meredam goncangan. Ia punya gagasan untuk menggantikan ruji-ruji itu dengan logam. Hasilnya luarbiasa. Ruji-ruji logamnya laku keras, dan diekspor ke seluruh dunia. Di usia 30, Honda menandatangani patennya yang pertama.
  
Setelah menciptakan ruji, Honda ingin melepaskan diri dari bosnya, membuat usaha bengkel sendiri. Ia mulai berpikir, spesialis apa yang dipilih? Otaknya tertuju kepada pembuatan Ring Pinston, yang dihasilkan oleh bengkelnya sendiri pada tahun 1938. Sayang, karyanya itu ditolak oleh Toyota, karena dianggap tidak memenuhi standar. Ring buatannya tidak lentur, dan tidak laku dijual. Ia ingat reaksi teman-temannya terhadap kegagalan itu. Mereka menyesalkan dirinya keluar dari bengkel.

Karena kegagalan itu, Honda jatuh sakit cukup serius. Dua bulan kemudian, kesehatannya pulih kembali. Ia kembali memimpin bengkelnya. Tapi, soal Ring Pinston itu, belum juga ada solusinya. Demi mencari jawaban, ia kuliah lagi untuk menambah pengetahuannya tentang mesin. Siang hari, setelah pulang kuliah – pagi hari, ia langsung ke bengkel, mempraktekan pengetahuan yang baru diperoleh. Setelah dua tahun menjadi mahasiswa, ia akhirnya dikeluarkan karena jarang mengikuti kuliah.

“Saya merasa sekarat, karena ketika lapar tidak diberi makan, melainkan dijejali penjelasan bertele-tele tentang hukum makanan dan pengaruhnya,” ujar Honda, yang gandrung balap mobil. Kepada Rektornya, ia jelaskan maksudnya kuliah bukan mencari ijasah. Melainkan pengetahuan. Penjelasan ini justru dianggap penghinaan.

Berkat kerja kerasnya, desain Ring Pinston-nya diterima. Pihak Toyota memberikan kontrak, sehingga Honda berniat mendirikan pabrik. Malangnya, niatan itu kandas. Jepang, karena siap perang, tidak memberikan dana. Ia pun tidak kehabisan akal mengumpulkan modal dari sekelompok orang untuk mendirikan pabrik. Lagi-lagi musibah datang. Setelah perang meletus, pabriknya terbakar dua kali.

Namun, Honda tidak patah semangat. Ia bergegas mengumpulkan karyawannya. Mereka diperintahkan mengambil sisa kaleng bensol yang dibuang oleh kapal Amerika Serikat, digunakan sebagai bahan mendirikan pabrik. Tanpa diduga, gempa bumi meletus menghancurkan pabriknya, sehingga diputuskan menjual pabrik Ring Pinstonnya ke Toyota. Setelah itu, Honda mencoba beberapa usaha lain. Sayang semuanya gagal.

Akhirnya, tahun 1947, setelah perang Jepang kekurangan bensin. Di sini kondisi ekonomi Jepang porak-poranda. Sampai-sampai Honda tidak dapat menjual mobilnya untuk membeli makanan bagi keluarganya. Dalam keadaan terdesak, ia memasang motor kecil pada sepeda. Siapa sangka, “sepeda motor” – cikal bakal lahirnya mobil Honda – itu diminati oleh para tetangga. Mereka berbondong-bondong memesan, sehingga Honda kehabisan stok. Disinilah, Honda kembali mendirikan pabrik motor. Sejak itu, kesuksesan tak pernah lepas dari tangannya. Motor Honda berikut mobilnya, menjadi “raja” jalanan dunia, termasuk Indonesia.

Soichiro Honda mengatakan, janganlah melihat keberhasilan dalam menggeluti industri otomotif. Tapi lihatlah kegagalan-kegagalan yang dialaminya. “Orang melihat kesuksesan saya hanya satu persen. Tapi, mereka tidak melihat 99% kegagalan saya”, tuturnya. Ia memberikan petuah ketika Anda mengalami kegagalan, yaitu mulailah bermimpi, mimpikanlah mimpi baru dan berusahalah untuk merubah mimpi itu menjadi kenyataan.

Kisah Honda ini, adalah contoh bahwa Sukes itu bisa diraih seseorang dengan modal seadanya, tidak pintar di sekolah, ataupun berasal dari keluarga miskin. Jadi buat apa kita putus asa bersusah hati merenungi nasib dan kegagalan. Tetaplah tegar dan teruslah berusaha, lihatlah Honda sang “Raja” jalanan.

5 rahasia keberhasilan Honda :
1. Selalulah berambisi dan berjiwa muda.
2. Hargailah teori yang sehat, temukan gagasan baru, khususkan waktu memperbaiki produksi.
3. Senangilah pekerjaan Anda dan usahakan buat kondisi kerja Anda senyaman mungkin.
4. Carilah irama kerja yang lancar dan harmonis.
5. Selalu ingat pentingnya penelitian dan kerja sama.

Walt Disney, Perintis Sejarah Animasi

"Semua mimpimu bisa menjadi kenyataan jika kamu mempunyai keberanian untuk mengejarnya" (Walt Disney).

Saat berumur 10 tahun, Walter Elias Disney atau lebih dikenal sebagai Walt Disney sudah bekerja sebagai pengantar koran. Ia harus bangun pagi-pagi sekali, pukul 03.00 dini hari, dan dengan tubuh yang menggigil kedinginan dia sudah harus mengantar koran ke rumah para pelanggan. Dia tidak berpendidikan, karena keluarganya sudah jatuh miskin dan tak ada biaya untuk itu. Ketika usianya mulai beranjak dewasa, Disney telah menemukan apa yang disenanginya dalam hidup ini, dan ia sudah memutuskan untuk bisa mencari penghasilan dari kesukaannya itu, menggambar kartun.

Keluarganya menentang, teman-temannya mencibir impiannya. Bagaimana mungkin kau bisa hidup dengan menggambar !? dan karena sedikit pengaruh dari mereka Walt Disney pun sempat berpikir kalau impiannya terlalu muluk..

Tapi Walt Disney memegang teguh impiannya dan mulai membangun ambisi dalam hidupnya. Dia terus mencari pekerjaan yang didambakannya, mencoba banyak lowongan kerja yang sekiranya bisa dia masuki. Tapi semuanya tanpa hasil. Walt Disney tak pantang menyerah, ia terus maju dengan impiannya. Ia terus gigih dan terus maju untuk mewujudkan cita-citanya. Karena kegigihannya inilah seorang pendeta kemudian terkesan dan menaruh simpati. Walt Disney kemudian diberi kesempatan untuk tinggal di gudang gereja dengan imbalan dia mau menggambar poster dan pengumuman untuk keperluan komunikasi gereja.

Walt Disney tinggal di gudang gereja itu dengan tikus-tikus gudang yang biasa berseliweran setiap hari. Sebagai seniman, dia dianggap sebagai orang aneh dan tak seorangpun memahaminya. Dia kesepian dan dalam kesepian itu dia kemudian bersahabat dengan 2 ekor tikus yang kemudian menjadi sahabat sejatinya. Tikus-tikus inilah yang kemudian setiap hari menemaninya, bahkan menghiburnya.

Untuk membalas budi baik kedua sahabatnya ini, Walt Disney kemudian membuat tokoh tikus tersebut menjadi gambar kartun anak-anak gereja. Dan ternyata tikus-tikus Walt Disney sangat digemari. Kelak kedua tikus tersebut akan menjadi tikus-tikus paling terkenal di dunia. Kamu pasti sudah mengenal mereka : Mickey Mouse dan Minny Mouse.

Ia begitu percaya pada kemampuannya, dan lebih dari itu, dia juga sangat yakin pada impiannya. Dan begitulah setelah melalui banyak perjuangan panjang yang nyaris membuatnya putus asa, Disney pun sampai pada anak tangga kesuksesannya. Gambar-gambar kartunnya telah begitu digemari. Dan ketika difilmkan, kartun-kartun itupun terbukti disukai orang sedunia.

Disney terus melaju. Disneyland, proyek terbesarnya, menjadi impian baru yang ia yakin dapat ia wujudkan. Meskipun banyak yang menentang impiannya ini, dan dengan begitu yakin mereka meyakinkan Disney bahwa ia akan gagal mewujudkannya, Disney tak peduli. Dia menggunakan seluruh hartanya untuk membangun Disneyland. Dan hari ini Disneyland telah dikunjungi ratusan orang dari seluruh dunia.

Ketika Walt Disney meninggal dunia pada tahun 1966, dunia hiburan kehilangan salah satu penciptanya yang paling besar. Sepanjang hidupnya dia telah menerima 900 tanda kehormatan, 32 Piala Oscar, 5 Piala Emmy, dan 5 gelar doctor honoris causa, serta dianggap sebagai perintis sejarah animasi dan salah seorang manusia terkaya di dunia. Dia telah mewujudkan impiannya jauh melebihi harapannya bahkan harapannya yang paling muluk sekalipun.

Saat ini perusahaan Walt Disney telah menjadi perusahaan raksasa dunia hiburan. Anak-anak di seluruh duniapun terhibur dengan kehadiran karya-karyanya. Menjelang akhir hayatnya, Walt Disney meninggalkan wasiat berupa pesan, "Semua mimpimu bisa menjadi kenyataan jika kamu mempunyai keberanian untuk mengejarnya"

Jerry Yang dan David Filo, Pendiri Yahoo!

Jerry Yang dan David Filo adalah pendiri Yahoo yang merupakan salah satu portal paling banyak di kunjungi. Ditahun pertamanya saja Yahoo telah dikunjungi 100 ribu pengunjung. Saat ini Yahoo.Inc! telah menjadi salah satu pemimpin komunikasi global lewat internet, dengan pengunjung 232 juta individu setiap bulannya.

Ketika membangun Yahoo, keduanya adalah mahasiswa program S3 yang sedang menyelesaikan disertasinya. Usia mereka belum mencapai 30 tahun. Yahoo berawal  dari hobi mereka ketika mahasiswa yang selalu tertantang untuk menemukan terobosan dalam mempermudah penggunaan internet. Keduanya sama-sama menyukai kegiatan surfing di internet, hingga menghabiskan waktunya berjam-jam berada di depan komputer. Akibatnya, aktivitas belajar mereka terbengkalai.

Pada saat melakukan kegiatan surfing, mereka sering kesulitan mencari sesuatu yang mereka butuhkan di dunia maya ini. Maka pada bulan Februari 1994, mereka mulai rajin mengumpulkan link-link dengan membuat indeks atas situs-situs web favoritnya. Kegiatan ini mereka lakukan di trailer di kampus Stanford University

Akhirnya, list berupa link dari situs yang telah mereka temukan dibaginya menjadi kategori-ketegori. Saat kategori-kategori itu pun tidak memenuhi, dibuat juga sub-subkategori. Itulah awal mula lahirnya konsep dari pembuatan Yahoo!.

Pada saat pertama kali dibuat, situs tersebut dinamai Jerry`s Guide to the World Wide Web, tetapi nama tersebut terlalu panjang kemudian mereka memutuskan untuk menggunakan nama Yahoo, yang merupakan singkatan dari Yet Another Hierarchical Oficious Oracle. Tujuan awal dari pembuatan situs itu adalah sebagai alat untuk mencari sesuatu di internet atau search engine.

Filo dan Yang menggunakan situs yang dibuatnya untuk kepentingan pribadi. Namun, ternyata indeks situs yang mereka susun dapat digunakan oleh orang lain dalam menyusur situs web. Pengunjung situs ini pun makin banyak dan mendapat sambutan luar biasa oleh pengguna Internet. Mengetahui banyak orang yang mengakses Yahoo!, maka dibuatlah database yang teratur dan mengembangkan software mesin pencari untuk menjalankannya.

Karena belum ada modal, Filo dan Yang memanfaatkan komputer-komputer milik universitas untuk kegiatan ini. Data disimpan di komputer Jerry Yang yang mempunyai nickname "Akebono". Sedang mesin pencari ditempatkan di komputer David Filo yang ber-nickname "Konishiki". Kedua nickname tersebut diambil dari nama-nama pegulat terkenal Hawaii pujaan mereka.


Pada musim gugur tahun 1994, situs mereka mulai mendapatkan rekor hit sebanyak 1 juta pengunjung per hari. Kini, Yahoo! telah menjadi perusahaan dunia yang bergerak di bidang komunikasi, komersial, dan media berbasis internet. Setiap bulannya ada 232 juta pengguna Internet di seluruh dunia yang menggunakan jasa pelayanan Yahoo!,
Pada tahun 2011, Kekayaan Filo diperkirakan bernilai $ 1,4 miliar, di peringkat 879 orang-orang terkaya di dunia. Sebagai seorang filantropis, pada tahun 2005 ia menyumbangkan $ 30 juta untuk almamaternya, Tulane University, untuk digunakan dalam School of Engineering.

Dari catatan kisah di atas kita dapat ambil kesimpulan bahwa Jerry Yang dan David Filo merupakan contoh anak muda yang mempunyai hobi positif, lalu mengembangkannya secara serius dan akhirnya membawa mereka dalam deretan orang terkaya di dunia. Jika anak-anak muda secara selektif bisa memilih hobi dan kegiatan yang tepat di saat muda, tidak mustahil mereka akan sukses dengan melakukan hal-hal yang mereka sukai.

Michael Dell, Pendiri dan CEO Dell Computers

Michel Dell Lahir 23 Februari 1965, di Houston, Texas, AS. Ia adalah salah satu pengusaha sukses asal Amerika, ia juga seorang penulis, yang dikenal sebagai pendiri dan CEO dari Dell, Inc. Pertama kali memulai proyek komputernya saat berusia 15 tahun. Saat itu, karena ingin tahu ia membongkar komputer baru Apple II untuk melihat komponen-komponennya dan mencoba merakitnya kembali.

Dell memulai bisnis komputernya yang bernama PC’s Limited pada tahun 1984 dengan modal awal sebesar $ 1.000, pekerjaan itu dijalankanya part time. Kemudian pada usia 19 tahun ia keluar dari perguruan tinggi untuk menjalankan perusahaan full time, hingga akhirnya go public pada tahun 1988. PC’s Limited berganti nama menjadi Dell Computer Corporation dan kemudian menjadi Dell, Inc. Pada usia ke 24, perusahaannya meraup pendapatan US$ 258 juta.

Kunci utama kesuksesan Dell adalah inovasi. Ia membuat gebrakan yang jauh berbeda dari yang dilakukan perusahaan komputer pada saat itu. Calon pembeli Dell bisa memesan langsung komputer sesuai keinginan mereka melalui telepon atau internet. Mereka bisa memasukkan spesifikasi komputer yang ingin dibeli secara online. Akibatnya Dell tidak perlu menyimpan stok barang atau melakukan investasi yang terlalu besar. Sebenarnya dengan melakukan strategi penjualan itu, Dell telah mengubah kelemahannya menjadi kekuatan.

Pada tahun 1992 Dell menjadi CEO termuda dalam sejarah yang memiliki perusahaan besar dan masuk dalam daftar 500 perusahaan top versi majalah Fortune.

Pada tahun 1999 Dell dan istrinya, Susan, membentuk Michael & Susan Dell Foundation untuk mengelola investasi keluarga Dell. Melalui yayasan, Dell menggunakan sebagian dari kekayaan pribadinya untuk membantu anak-anak di seluruh dunia dengan berfokus pada kesehatan, pendidikan, keamanan, pengembangan generasi muda, dan perawatan anak usia dini, yang pada tahun 2005 memberikan sumbangan lebih dari $ 1 miliar, memberikan jutaan dolar untuk membantu korban tsunami 2004 di Asia selatan. Pada tahun 2006 ia juga menyumbang $ 50 juta kepada University of Texas di Austin.

Saat ini ia berusia 45 tahun, diperkirakan kekayaan terakhirnya sebesar US$ 13,5 miliar. Ia berpesan kepada pengusaha muda yang akan merintis usaha, “Anda harus bergairah dengan usaha itu. Lakukan yang benar-benar anda cintai dan membuat anda bersemangat,” ujarnya ketika diwawancarai dengan Academy of Achievement.

17.4.12

Catatan Sukses Pendiri YouTube

YouTube didirikan oleh tiga sahabat karib yakni Chad Hurley, Steve Chen dan Jawed Karim yang dulunya bersama-sama bekerja di situs pembayaran online PayPal. Website peng-upload video ini lahir dari dalam sebuah garasi pada tanggal 14 Februari 2005. 

Ide cemerlang tiga sekawan ini berawal ketika mereka menghadapi kendala saat meng-upload sebuah video acara makan malam yang mereka hadiri.

Beranjak dari sini akhirnya terciptalah YouTube yang ide awalnya untuk memperbaiki dan mempermudah cara upload video ke dunia maya. Video pertama yang di upload tiga sekawan ini adalah video milik Jawed Karim yang sedang berada di kebun binatang, pada April 2005. Kemudian mereka mulai meng-upload sendiri-video-video mereka. 

Ketiganya melakukan kampanye tetang YouTube ini secara gerilya dari teman ke teman. Mereka akan mengirimkan e-mail ke teman-teman dan berharap teman-teman memberi tahu kepada teman yang lainnya dan begitu seterusnya.

Kendati Karim sudah mendekati beberapa pakar dan media massa untuk mempromosikan YouTube, ternyata tak semudah yang mereka harapkan. Ketika itu belum ada yang tertarik dan YouTube pun nampak stagnan. Hal tersebut membuat trio ini frustasi. Impian kesuksesan yang sudah di depan mata pun buyar. Momen-momen itu tidak dilewatkan untuk direkam oleh Jawed Katim dan di-upload ke website YouTube mereka.

Bulan Mei 2010, Hurley, Chen dan Karim mencoba sebuah trik marketing yang nekat, yaitu dengan mengirimkan iklan yang ditujukan untuk para gadis agar mau membalas email mereka serta meng-upload 10 video di YouTube dan akan dibayar sebesar US$ 100 melalui PayPal. Tak ada balasan sama sekali dari iklan mereka itu, kampanye nekat itu gagal!

Kegagalan membuat trio ini harus melakukan perubahan yang sangat mendasar. Pada Juni 2010, mereka membuat feature seperti Related Videos yang membuat pengguna bisa lebih betah melihat lebih banyak video lagi. Feature share diperbaiki sehingga pengguna lebih mudah memberi tahu temannya tentang video di YouTube melalui e-mail. Feature berikutnya adalah unsur sosial, sehingga pengguna YouTube memungkinkan untuk saling berinteraksi di website tersebut. Selain itu ada lagi feature penting yang dapat berperan lebih menarik banyak pengguna, yaitu feature External Player yang menyediakan kemampuan bagi pengguna YouTube untuk menempatkan video mereka. Strategi ini berhasil dan melejitkan popularitas YouTube.

Beberapa bulan kemudian YouTube semakin banyak menarik perhatian perusahaan besar untuk menjadi investor. Pada November 2005, Sequoia Capital menjadi investor pertama, setahun kemudian Google mengakuisisi YouTube dengan saham senilai US$ 1.65 miliar. Ketiga pendirinya tentu saja mendapat keuntungan yang sangat besar juga. Menurut New York Times di tahun 2007, Chad Hurley memperoleh hasil lebih dari US$ 345 juta, Steven Chen memperoleh US$ 326 juta, dan Jawed Karim yang ketika itu sudah tidak di YouTube memperoleh US$ 64 juta.

Nilai kekayaan tersebut dapat dicapai YouTube dan pemodalnya dalam waktu tidak sampai dua tahun sejak YouTube didirikan.

Kolonel Sanders, pelopor Kentucky Fried Chicken

Kolonel Harland David Sanders, seorang pensiunan angkatan darat Amerika yang  tidak memiliki uang sepeser pun kecuali dari tunjangan hari tuanya, yang semakin menipis. Ia memulai usaha menjual ayam goreng dengan resep andalannya di usia 66 tahun. Begitu kuatnya keyakinan yang dimiliki Kolonel Sanders, meski berbagai rintangan harus ia hadapi. Usaha awalnya menjual ayam goreng dimulai diretoran pertama Kolonel Sanders di Corbin, Kentutcky, USA.

Ia harus mengalami kegagalan dan terpaksa menutup restorannya karena lokasi di sekitar tempat usahanya itu akan dijadikan jalan tol yang menyebabkan ada pengalihan arus lalu lintas sehingga jauh dari lokasi restorannya.

Namun dari uang tunjangan sosialnya sebesar $105 per bulan Kolonel Sanders berkeliling USA menawarkan resep masakannya ke lebih dari 1.000 restoran di setiap negara bagian yang dikunjunginya. Kolonel Sanders selalu berkata "I've got a great chicken recipe, and I think if You use it, it'll increase Your sales. And I'd like to get percentage of that increase."

Setelah dua tahun dari pertama kali ia berkeliling Amerika, dengan mendapatkan 1.009 kali penolakan dan setiap hari harus tidur di kursi belakang mobilnya, akhirnya ada yang menjawab "OK" untuk resep yang ditawarkannya itu. 
Semangat yang luar biasa yang dimiliki seorang Kolonel Sanders menjadikannya pelopor Kentucky Fried Chicken atau KFC yang telah tumbuh menjadi salah satu yang terbesar dalam industri waralaba makanan siap saji di dunia.

Catatan Sukses Pelopor Pizza Hut

Pizza Hut adalah sebuah chain restaurant (restorant berantai) dan waralaba (franchise) makanan internasional yang berpusat di Addison, Texas, USA. Pizza Hut menawarkan pizza dalam berbagai jenis beserta berbagai makanan yang lain yaitu pasta, iga sapi, bread stick, dan garlic bread.

Didirikan pada tahun 1958 oleh kakak beradik Dan dan Frank Carney yang memutuskan untuk membuat gerai pizza lokal di Wichita, Kansas. Tujuan mereka saat itu adalah memperoleh uang guna membayar biaya sekolah mereka.
Dengan meminjam $600 dari ibu mereka, kedua bersaudara ini kemudian mengajak teman mereka John Benrer, untuk menyewa bangunan kecil di pusat kota Wichita.

Mereka menamainya Pizza Hut, karena bangunan yang mereka sewa lebih menyerupai gubuk (hut). Dengan bermodalkan peralatan bekas untuk membuat pizza, Dan, Frank dan John membuka gerainya.

Untuk menarik perhatian pengunjung, mereka membagi-bagi pizza gratis. Tapi usaha mereka tidak berjalan mulus, mereka mengalami kegagalan karena lokasi yang kurang strategis, juga saat penjualan merosot tajam. Hal ini membuat mereka semangat melakukan inovasi pada pizza-pizzanya.

Lima puluh tahun kemudian, jaringan pizza pertama di Amerika ini berkembang sangat pesat. Pizza spesial Pizza Hut dapat ditemukan di waralabanya di seluruh dunia, dan restoran ini terus menjadi tujuan utama bagi pecinta pizza.


Siapa sangka dimulai dari uang $600 hasil pinjaman, sekarang menjadi 34.000 restoran yang tersebar di 100 negara!

Henry Ford, Pencipta Mobil Pertama di Amerika

Henry Ford adalah pelopor perakitan mobil massal di dunia, dan pencipta mobil pertama di Amerika. Ide dari pemikiran Henry Ford memberkan kontribusi yang besar dalam industri otomotif. Dibesarkan dari keluarga petani yang hanya lulusan setingkat Sekolah Dasar. Pada usia 12 tahun, Henry Ford mulai memikirkan idenya ketika ia melihat kereta api yang berjalan tanpa kuda.

Ia berpikir untuk menciptakan kendaraan pribadi yang berjalan tanpa kuda. Untuk menggapai mimpinya Ford bekerja di bengkel dan ia selalu melakukan berbagai percobaan. 

Mobil pertama yang berhasil diciptakannya pada usia 29 tahun, yang berjalan dengan tenaga uap bumi. Pada saat itu para ahli mesin mengatakan tidak mungkin, tetapi Ford seorang lulusan SD bisa membuktikan bahwa itu bisa saja.

Ia kemudian membangun bengkel dan perusahaannya sendiri, dan pada tahun 1960, Ford Motor Company yang didirikannya menjadi perusahaan terbesar ke-2 di dunia. Setiap harinya perusahaan tersebut memproduksi 4000 unit mobil dengan jumlah karyawan 500.000 orang yang total gajinya US$3,5 milyar.

Henry Ford membuktikan, bahwa pengetahuan bukanlah dimana kita belajar tapi seberapa kesungguhan kita untuk mencapainya.

15.4.12

Catatan Sukses KASKUS

Dari dalam negeri pun tak mau kalah dengan Mark Zuckerberg. Dimulai pada tahun 1999, Andrew Darwis mendapat tugas kuliah membuat program free software dari kampusnya di Seattle University. Ia pun terinspirasi untuk membuat web yang menyediakan berita-berita tentang Indonesia.
Dengan modal $7 perbulan untuk menyewa hosting, Andrew mengembangkan web yang dinamainya Kaskus, singkatan dari Kasak Kusuk.

Ditemani oleh Ronald Stefanus dan Budi Darmawan, ia mengelola Kaskus. Karena mereka kesulitan mencari berita tentang Tanah Air, Kaskus menjadi ajang ngobrol anak-anak Indonesia yang sedang belajar di Amerika.

Tahun 2004, jumlah anggota kaskus semakin bertambah sehingga Andrew memutuskan untuk membeli server dengan cara mencicilnya. Dua tahun kemudian dari informasi Ken Dean Lawadinata, di Indonesia Kaskus sedang ramai digunakan.

Akhirnya pada tahun 2008, Andrew bersama Ken dan Danny Wirianto langsung serius menggarap web ini. Anggota Kaskus pun terus bertambah, kini mereka punya 120 server dan lebih dai dua juta Kaskuser yang tersebar di Indonesia maupun luar negeri.

Catatan Sukses Mark Zukerberg, pendiri Facebook

Sejak kecil Mark Zuckerberg suka mengutak atik komputer. Kesuksesan pemuda yang lahir di New York, 14 Mei 1984 ini dimulai karena keinginannya membuat buku direktori mahasiswa online untuk para mahasiswa Universitas Harvard, tempat Mark kuliah.  Mark menyabot data mahasiswa Harvard dan memasukkannya ke Facemash.

Dalam waktu 4 jam saja, Facemash dikunjungi 450 orang! Aksi Mark diketahui pihak Harvard dan diperkarakan. Hal tersebut tidk membuatnya mundur, ia malah membuat web baru bernama facebook.
Bersama ketiga temannya Mark me-launching situs facebook dari kamar asrama mereka. Dalam waktu 2 minggu, separuh mahasiswa Harvard sudah memiliki akun Facebook. Bahkan kampus lain pun minta dimasukkan juga ke jejaring ini.

Investasi pertama dari Paypal sebesar $ 500.000. Bisnis ini membuat Zukerberg bertambah sibuk dan memutuskan untuk keluar dari Harvard. Pada September 2006 situs jejaring sosial ini mulai dibuka untuk umum. 

Kini, jumlah anggota Facebook mencapai 70 juta. Zukerberg pun menjadi the youngest 'self made' billionare dengan kekayaan US$ 1,5 miliar!

Catatan Sukses GOOGLE

Dimulai dari ide dua orang pemuda yaitu Larry Page (24) dan Sergey Brin (23) pada tahun 1995. Keduanya ingin membuat mesin pencari yang lebih efektif. Setahun kemudian dari hasil riset keduanya berhasil menciptakan mesin pencari yang dinamai BACKRUB. Kantor mereka dimulai dari garasi seorang teman dan bermodalkan 4 buah komputer. 

Kabar mengenai Backrub ini kemudian menyebar ke seluruh penjuru kampus mereka, Michigan University. Untuk menyempurnakan Backrub, Larry dan Sergey berusaha mencari investor. 

Mereka pun dipertemukan dengan Andy Bechtolsheim yang memberi investasi sebesar $100.000 dengan syarat Backrub diganti nama menjadi Googol. Arti Googol sendiri adalah bilangan satu dengan 100 angka nol dibelakang.

Sayangnya Andy tak sengaja salah ketik di cek yang akan diberikan kepada Larry dan Sergey. Ia menulis cek itu untuk perusahaan Google. Cek tersebut tidak bisa dicairkan karena tidak ada perusahaan yang bernama Google. Larry dan Sergey pun mencari investor lagi untuk membuat perusahaan Google. Akhirnya pada tahun 1998 perusahaan Google didirikan dan mereka pun bisa mencairkan cek yang diberikan oleh Andy.

Kini Google menjadi mesin pencari nomor satu di dunia dengan pegawai yang berjumlah 10 ribu orang!

Catatan Sukses APPLE INC.


Dimulai pada tahun 1976, dua orang mahasiswa yang dropout dari bangku kuliah yaitu Steve Jobs berusia 21 tahun dan Steve Wozniak berusia 26 tahun. Bisnis keduanya dimulai pada saat Wozniak membuat kotak yang  memungkinkan orang menelpon jarak jauh secara gratis yang kemudian dinamai Apple I.

Jobs dan Wozniak Jobs dan Wozniak pun mempunyai keinginan mendirikan perusahaan sendiri. Dengan modal $1300 dari hasil menjual barang-barang berharga mereka menjadi awal mula berdirinya Apple.Jobs dan Wozniak pun mempunyai keinginan mendirikan perusahaan sendiri. Dengan modal $1300 dari hasil menjual barang-barang berharga mereka menjadi awal mula berdirinya Apple.
Dengan modal yang minim, terpaksa garasi rumah Jobs dijadikan tempat untuk merakit komputer. Ternyata usaha mereka tidak sia-sia, beberapa pesanan berdatangan. Hingga berhasil menjual 200 unit dengan harga $666 per unitnya. Wozniak kemudian membuat Apple II, sementara Jobs merekrut penggemar komputer lokal untuk merakit papan sirkuit dan mendesain software. Jobs juga berkonsultasi dengan Mike Markkula, pensiunan insinyur teknik yang mengelola pemasaran Intel Corporation dan Fairchild Semiconductor. Markkula membeli sepertiga saham perusahaan sebesar $250.000 dan membantu perencanaan bisnis Apple.

Dengan adanya tambahan dana, perusahaan mereka lalu dipindah ke tempat baru di Cupertino. Sejak saat itu Apple terus berkembang dan sekarang telah memiliki 4 divisi besar yaitu Apple USA, Apple Europe, Apple Pacific, dan Apple Products.